![]() |
Pelantikan Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Sekadau Periode 2025-2028. (Foto:tim) |
Turut hadir Wakil Bupati Sekadau Subandrio, Wakapolres Sekadau Kompol Asep Mustopa Kamil, Dandim 1204/Sanggau–Sekadau, serta sejumlah tamu undangan lainnya.
Kepengurusan HIPMI Sekadau periode ke-IV kini dipimpin oleh Vicky Yadiza, yang terpilih secara aklamasi sebagai Ketua BPC HIPMI Sekadau 2025–2028.
Dalam sambutannya, Vicky menyatakan bahwa HIPMI hadir dengan semangat baru dan siap mendorong lahirnya wirausaha muda di Sekadau. Ia menyoroti pentingnya dukungan permodalan bagi pelaku usaha muda, serta komitmen HIPMI menjadi penghubung antara wirausahawan dan sumber pendanaan.
“Kami ingin membantu pengusaha muda yang punya potensi tapi masih kesulitan permodalan,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Sekadau Subandrio mengapresiasi pelantikan tersebut dan menilai kehadiran HIPMI sejalan dengan program pembangunan daerah, terutama dalam mendukung sektor pertanian, perkebunan, dan perikanan melalui program IP3K (Infrastruktur, Perkebunan, Pertanian, dan Perikanan).
Ia juga mendorong HIPMI untuk terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah serta memanfaatkan kemudahan dalam proses perizinan usaha yang kini semakin cepat dan efisien.
Kegiatan pelantikan ditutup dengan sesi foto bersama antara pengurus HIPMI Provinsi Kalimantan Barat, pengurus HIPMI Kabupaten Sekadau, dan para pengusaha muda yang hadir. (tim)