-->

Sujiwo Kunjungi Korban Kebakaran Pasar Rasau Jaya

Editor: Redaksi
Sebarkan:
Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo saat mengunjungi korbankkebakaran rumah di Pasar Baru Desa Rasau Jaya 
KUBU RAYA KALBAR, suaraborneo.id – Ditengah-tengah kesibukanya Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo menyempatkan diri mengunjungi Korban kebaran di Pasar Baru Desa Rasau Jaya kecamatan Rasau Jaya Kabupaten Kubu Raya, Senin malam (04/11/2019).

Setelah menghadiri rapat paripurna pelantikan dan pengambilan Sumpah janji Pimpinan DPRD Kabupaten kubu Raya masa bakti 2019-2014 di Qubu Resort, Wakil Bupati langsung mendatangi lokasi dimana telah terjadi musibah kebakaran satu hari sebelumnya.

"Saya merasa prihatin dengan musibah kebakaran yang menimpa saudara-saudara kita disini, musibah ini tentu tidak diharapkan semua orang akan tetapi jika terjadi, kita semua harus bisa menrimanya,” ungkap Sujiwo.

Sujiwo menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten turut berduka dan akan segera memberikan atensi serta bantua untuk meringankan korban kebakaran Pasar Baru Rasau Jaya ini.

“Kami atas Pemerintah Daerah akan segera mengupayakan bantuan untuk para korban, Saya dan Pak Bupati telah berkoordinasi dengan Staf di Kesra untuk segera melakukan upaya bantuan,” jelas Sujiwo.

Sementara itu Ketua RT setempat, Yatiran Nanang mengatakan peristiwa kebakaran diwilayahnya terjadi pada hari Minggu (03/11/2019) sekitar jam 09:00 wib dan mengakibatkan 6 rumah warga hangus terbakar dengan kondisi 5 ludes dan 1 masih tersisa bangunan.

“Kejadian sekitar jam 09:00 Wib, belum diketahui penyebabnya apa masih diselidiki pihak Kepolisian, ada 6 rumah yan terbakar dan 2 orang dirawat dirumah sakit karena luka bakar,” jelas Nanang.

Adapun korban kebakaran adalah, Rumah Pak Yoyok, Yolanda, Barno, Heru, dan Solehah dan saat ini korban dirawat di RSUD Sudarso atas nama Yoyok dan Sholehah. 

Nanang mengucapkan terimakasih atas perhatian dan kunjungan Wakil Bupati sehingga menguatkan korban kebakaran diwilayahnya, kesempatan ini disampaikan kepada Wakil Bupati menyampaikan keluhan tentang minimnya alat pemadam kebakaran di Rasau Jaya.

“Saya mewakili warga disini tentu berterimaksih atas perhatian Pemerintah, dalam hal ini Wakil Bupati Kubu Raya, Bapak Sujiwo kami juga berharap Pemerintah bisa memperhatikan juga Pemadam Kebakaran disini karena sangat minim sekali, sehingga jika terjadi Musibah kebakaran menyulitkan warga melakukan pemadaman,” ungkap Nanang.

Nanang berharap musibah kebakaran seperti yang terjadi saat ini tidak terjadi lagi, kalaupun terjadi dengan memiliki kelengkapan pemadam kebakaran tentu bisa meminimalisir korban baik benda maupun jiwa.

Penulis: Tim liputan
Editor: Asmuni 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini