-->

Kalbar Tuan Rumah Kejurnas Cabor Angkat Besi antar PPLP, PPLPD dan SKO

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Pj. Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, bersama Kadisporapar Kalbar, Windy Prihastari membuka Kejurnas Cabor Angkat Besi antar PPLP, PPLPD dan SKO. [Foto:ist]
PONTIANAK||Suara Borneo - Ditandai dengan penekanan sirine oleh Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, bersama Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Windy Prihastari, secara resmi membuka Kejuaraan Nasional Cabang Olahraga (Kejurnas Cabor) Angkat Besi antar PPLP, PPLPD dan SKO di Gedung Olahraga Pangsuma, Selasa (28/5/2024).

Kejurnas cabor angkat besi ini akan dilaksanakan dari tanggal 28 Mei hingga 31 Mei 2024 mendatang. Adapun kontingen yang turut berpartisipasi dari seluruh penjuru Indonesia sebanyak 194 orang yang terdiri dari 123 atlet, 41 pelatih dan 30 official untuk memperebutkan 126 medali yang terdiri dari 42 emas, 42 perak dan 42 perunggu.

Dalam kesempatan ini, Pj. Gubernur Harisson berbangga dengan terselenggaranya Kejurnas Cabor Angkat Besi, beliau berharap para atlet dapat meningkatkan prestasi serta menjunjung tinggi sportivitas.

"Saya harapkan nanti para kontingen yang nantinya akan bertanding dapat terus meningkatkan prestasinya dan bertanding secara sportif. Kejurnas ini merupakan ajang evaluasi untuk melihat perkembangan atlet yang dibina melalui PPLP/PPLPD dan SKO yang ada di Indonesia," harapnya.

Selain untuk mengevaluasi atlet, hal tersebut sebagai ajang tukar pikiran dan pengalaman antar para pelatih masing-masing daerah.

"Sehingga ke depannya dapat menciptakan atlet-atlet yang berbakat serta potensial agar dapat meraih prestasi baik ditingkat nasional maupun internasional," tambahnya..

Ia menyambut baik para kontingen yang akan bertanding dan berharap dapat menikmati wisata-wisata yang ada di Kalimantan Barat khususnya Kota Pontianak dan sekitarnya.

"Selamat datang para official, atlet dan pelatih yang telah datang di Kalbar khususnya Kota Pontianak ini, saya harapkan juga selain mengikuti pertandingan dapat menikmati tempat-tempat pariwisata yang ada di Pontianak ini," ungkap Harisson.

Sementara itu sejalan dengan Pj Gubernur Harisson, Kadisporapar Kalbar Windy sangat mengapresiasi dimana Kalbar berhasil menjadi tuan rumah Kejurnas Cabor Angkat Besi Antar PPLP, PPLPD dan SKO se-Indonesia ini.

"Yang mana mereka telah mempersiapkan diri untuk bertanding di sini selama lima hari ke depan. Ini juga sebagai apresiasi kepada Kemenpora RI karena banyak atlet-atlet PPLP Kalbar yang berprestasi di tingkat nasional maupun internasional," ujar Windy.

Dalam hal ini Pemerintah Provinsi Kalbar melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata  membina atlet PPLP dimulai dari usia pelajar, sebagaimana tugas dan fungsinya.

Dirinya menjelaskan  bahwa sumber pendanaan kegiatan ini di support dari Kemenpora RI.

"Semua anggaran sebagai tuan rumah untuk pelaksanaan Kejurnas ini berasal dari Kemenpora RI, kita (Pemprov Kalbar) menyediakan sarana dan prasarana. Tentunya kita harapkan banyak wisatawan yang datang kesini (Kalbar), mereka sekalian bertanding juga bisa menikmati wisata Kota Pontianak, dari kuliner maupun budayanya," jelas Windy.

Setelah sukses menjadi tuan rumah Rakornas Pemasaran Pariwisata se-Indonesia yang pertama dan menjadi role model untuk Provinsi lain, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat seakan tak berhenti berprestasi, melalui Disporapar Kalbar, saat ini menjadi tuan rumah Kejurnas Cabor Angkat Besi.

"Jadi banyak sekali event tahun ini seperti event parekraf, event olahraga, event kepemudaan Kalbar di mana Kalbar sendiri akan menjadi tuan rumahnya," tutup Kadisporapar (adpim)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini