-->

DPRD Sintang Harapkan Kinerja Aparatur Desa Meningkat di Tahun 2021

Editor: Redaksi
Sebarkan:
SINTANG, suaraborneo.id - Anggota DPRD Sintang, Herinius Laka memuji para perangkat desa yang hadir dalam acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan di Kecamatan Dedai, Rabu (13/02/2020). Tingkat kehadiran yang banyak ini menunjukkan antusias yang tinggi dari para pimpinan desa dalam berkomunikasi dan mengusahakan pembangunan di wilayahnya. 

“Saya bangga sekali dengan antusias masyarakat dalam mengikuti Musrenbang ini. Biar pekerjaan pembangunan bisa tercapai ke depannya, dikerjakan ya harus ada komunikasi yang jelas antara pihak desa, OPD terkait dan DPRD serta bupati,” kata Laka.

Politisi Partai Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) ini menghimbau agar pihak desa memperhatikan kualitas, kuantitas dan aspek administratif pekerjaan-pekerjaan pembangunan di wilayahnya. Hal ini disampaikannya mengingat kedudukannya di Komisi A, yang membidangi pemerintahan desa. Selain itu ia juga mengingatkan desa untuk membuat BUMDes untuk menyangga bidang ekonomi di desa.

“Yang pasti kami di Komisi A sangat berharap kinerja apatur desa itu meningkat, apa lagi di desa binaan,” ungkap Laka. “Kami juga mengharapkan desa-desa juga dapat menghasilkan suatu produk unggulan desa dan ada keinginan kami untuk memperkuat Sumber Daya Manusia (SDM) di BUMDes yang ada,” tambahnya. 

Selain itu Laka juga menyampaikan rencana pembangunan yang akan dituangkannya dalam sejumlah pokok pikiran selaku anggota DPRD. Secara khusus ia mencermati mengenai penyediaan air bersih di Kecamatan Dedai. 

“Untuk Kecamatan Dedai, mengingat terbatasnya air bersih di banyak desa, kita akan mengupayakan adanya pembangunan sumur bor di desa-desa,” ujar Laka lagi. “Selain itu kita perlu melakukan perbaikan dan peningkatan pada beberapa jembatan yang sudah rusak di desa-desa,” pungkasnya. (hms) 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini