![]() |
| Wagub Kalbar Krisantus Kurniawan saat menerima pengurus Perbakin Kalbar. (Foto:adpim) |
Hal tersebut diungkapkan wagub saat menerima audiensi dari pengurus Perbakin Provinsi Kalimantan Barat di ruang Kerja Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Kamis (8/1/2026).
Dalam kesempatan tersebut Wagub Kalbar menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang kepada pengurus Perbakin Perbakin Provinsi Kalimantan Barat atas kesediaannya untuk bersilaturahmi.
"Diharapkan Perbakin Provinsi Kalimantan Barat semakin maju dan profesional dalam meningkatkan kualitas olahraga menembak di Kalimantan Barat," harap Krisantus.
Dirinya juga berharap Perbakin Kalbar dapat menunjukkam prestasi membanggakan dan membawa nama baik Kalimantan Barat di Kancah nasional dan internasional.
"Kami siap mendukung program-program perbakin Kalbar untuk meningkatkan prestasi olahraga menembak di Kalimantan Barat," ungkapnya.
Sementara itu, Sekretaris Umum Perbakin Kalimantan Barat, Rudianto Sulaiman mengatakan bahwa pertemuan ini dalam rangka menyampaikan agenda rapat kerja Perbakin Kalimantan Barat.
"Kebetulan beliau Wakil Gubernur Kalimantan Barat juga sebagai salah satu calon Ketua Umum Perbakin Kalimantan Barat dan pelaksanaan Musyawarah Provinsi ini dilaksanakan pada tanggal 25 Januari," jelasnya.(*/r)
