-->

Rahmat Suarakan Pembangunan Asrama Putri Mahasiswa di Pontianak pada Mubes Ke-10 FOKMAS

Editor: yati
Sebarkan:

Musyawarah Besar (Mubes) ke-10 Forum Komunikasi Mahasiswa Kabupaten Sekadau (FOKMAS)

SEKADAU, Suaraborneo.id
– Musyawarah Besar (Mubes) ke-10 Forum Komunikasi Mahasiswa Kabupaten Sekadau (FOKMAS) sukses digelar di Gedung PKK Sekadau, Sabtu (25/1/2025). Agenda ini menjadi momen penting dalam transisi kepemimpinan organisasi mahasiswa yang berdiri sejak 2003.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Sekadau, Bayu Dwi Harsono, serta dihadiri sekitar 70 tamu undangan. Para peserta terdiri dari perwakilan organisasi masyarakat, komunitas, mahasiswa, dan pelajar di Sekadau.

Dalam sambutannya, Bayu menyampaikan harapannya agar FOKMAS terus berperan aktif dalam memperjuangkan hak-hak masyarakat dan menjadi mitra kritis pemerintah.

"Saya berharap FOKMAS tetap konsisten menyuarakan kebutuhan rakyat serta menjadi penyeimbang program pemerintah. Kita semua tahu bahwa tidak semua masyarakat puas dengan program yang ada. Oleh karena itu, FOKMAS perlu menjadi wadah yang mendorong perbaikan bersama,” ungkap Bayu.

Ketua Umum FOKMAS periode 2023-2025, Rahmat Hidayah, dalam pidato terakhirnya sebagai ketua, menyoroti pentingnya perhatian pemerintah terhadap fasilitas mahasiswa asal Sekadau, khususnya di Pontianak. Ia menyerukan pembangunan asrama putri mahasiswa yang hingga kini belum tersedia.

“Pada momen terakhir saya sebagai Ketua Umum FOKMAS, saya ingin menyampaikan harapan kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau untuk membangun asrama mahasiswa putri di Pontianak. Fasilitas ini sangat dibutuhkan oleh teman-teman mahasiswa yang kesulitan mencari tempat tinggal karena berbagai alasan,” ujar Rahmat.

Selain Rahmat, berbagai pihak yang hadir, termasuk alumni FOKMAS, perwakilan Polres, dan komunitas lokal, turut menyampaikan dukungan dan harapan mereka untuk masa depan organisasi ini.

Setelah melalui proses pemilihan, Wahidil Atma, mahasiswa asal Rawak, Kecamatan Sekadau Hulu, terpilih sebagai Ketua Umum FOKMAS periode 2025-2027. Ia menggantikan Rahmat Hidayah yang telah menuntaskan masa baktinya.

Dengan kepengurusan baru ini, FOKMAS diharapkan semakin aktif dalam menjalankan perannya sebagai wadah mahasiswa Sekadau untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah dan memperjuangkan kebutuhan mahasiswa di berbagai wilayah.

Kegiatan ini ditutup dengan semangat baru untuk melanjutkan visi dan misi FOKMAS di masa depan. (ms)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini