-->

Aloysius Monitoring Pilkades Sekadau 2019

Editor: Redaksi
Sebarkan:
Wakil Bupati Sekadau, Aloysius didampingi Wakapolres Sekadau dan Sekcam Belitang Hilir saat monitoring pelaksanaan Pilkades di TPS 01 Desa Sungai Ayak 2

SEKADAU, suaraborneo.id - Wakil Bupati Sekadau, Aloysius monitoring pemilihan kepala desa di Kabupaten Sekadau 2019. Wakil Bupati Sekadau monitoring mulai dari desa Mungguk Kecamatan Sekadau Hilir, desa Bokak Sebumbun Sekadau Hilir desa Sungai Ayak 2 Kecamatan Belitang Hilir dan desa Tapang Pulau Kecamatan Belitang Hilir. 

Wakil Bupati Sekadau, Aloysius mengatakan, semua desa yang melaksanakan Pilkades yang di monitoring olehnya berjalan dengan aman dan tidak ada kendala apapun. Bahkan, sampai saat terakhir dirinya monitoring, pemilih yang datamg ke TPS untuk memberikan hak suaranya sudah mencapai 70-80 persen. 

"Kita melihat dari beberapa TPS yang sudah saya kunjungi mulai dari TPS 09 dan TPS 10 desa Mungguk, TPS 01 dusun Bokak desa Bokak Sebumbun, TPS 01 desa Sungai Ayak 2, TPS, TPS 02 desa Tapang Pulau dan TPS 03 desa Tapang pulau Kecamatan Belitang Hilir semua berjalan dengan baik, antusias pemilih juga sangat luar biasa. Mudah-mudahan bisa diatas 70-80 persen," ujarnya kepada wartawan media ini usai memantau pelaksanaan Pilkades, Kamis (3/10).

Berkaitan dengan hak pilih kata dia, walaupun tidak terdaftar di DPT tapi tetap bisa ikut memilih dengan menggunakan KTP dan KK, dengan catatan yang bersangkutan berdomisili di wilayah desa/dusun tempat TPS berada," jelas Aloysius. 

Wakil Bupati Sekadau, Aloysius berujar, setiap prmilihan pasti ada persaingan. Bagi yang kalah diharapkan untuk tetap legowo dan tetap bisa memberikan masukan yang baik kepada masyarakat. Bagi yang menang juga jangan terlalu berbangga diri. Karna bagaimanapun kerjasamanya dengan masyarakat sangat diperlukan. 

"Kepada yang menang, supaya tetap harus merangkul yang kalah. Bagaimanapun, pendapat-pendapat dari yang kalah untuk membangun desa secara bersama juga sangat penting," pesannya. 

Saat monitoring di Kecamatan Belitang Hilir, Wakil Bupati Sekadau didampingi oleh Wakapolres Sekadau, Sekcam Belitang Hilir, Kapolsek dan Danramil.

Penulis: Tim liputan 
Editor: Asmuni 



Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini