-->

Bala-Ronny Resmi Dilantik Presiden RI sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sintang 2025-2030

Editor: yati
Sebarkan:

Bupati dan Wakil Bupati Sintang periode 2025-2030, Gregorius Herkulanus Bala dan Florensius Ronny.
JAKARTA, Suaraborneo.id – Presiden Republik Indonesia, H. Prabowo Subianto, resmi melantik 481 pasangan kepala daerah dan wakil kepala daerah di Istana Negara, Jakarta, pada Kamis (20/2/2025). Salah satunya adalah Gregorius Herkulanus Bala dan Florensius Ronny, yang kini resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sintang periode 2025-2030.

Usai pelantikan, Gregorius Bala menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sintang atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Sintang. Dengan dilantiknya kami hari ini, maka kami siap bekerja semaksimal mungkin demi kemajuan Kabupaten Sintang," ujar Bala di kompleks Monas, Jakarta.

Meski menghadapi tantangan, termasuk kebijakan pemangkasan anggaran dari pemerintah pusat, Bala menegaskan bahwa pihaknya akan tetap berupaya menjalankan program pembangunan.

"Tentu kita ingin berbuat semaksimal mungkin. Apa yang bisa kita kerjakan, akan kita kerjakan untuk kepentingan masyarakat Sintang," tambahnya.

Setelah dilantik, Bala dijadwalkan mengikuti retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, pada 21-28 Februari 2025. Selama periode tersebut, roda pemerintahan akan dikendalikan oleh Wakil Bupati Sintang, Florensius Ronny.

Sementara itu, Wakil Bupati Sintang, Florensius Ronny, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu membangun Sintang.

"Pemilu telah selesai, kini saatnya kita bergandengan tangan untuk membangun Sintang yang lebih baik," ujarnya.

Ronny juga memastikan bahwa pemerintahan akan tetap berjalan dengan baik selama Bala mengikuti agenda di Magelang.

"Saya akan berkoordinasi dengan Pak Bupati terkait berbagai pekerjaan. Selama beliau di Magelang, saya akan memastikan roda pemerintahan tetap berjalan sebagaimana mestinya," tegasnya.

Visi dan Misi Bala-Ronny

Pada Pilkada 27 November 2024 lalu, pasangan Bala-Ronny meraih kemenangan dengan perolehan 102.046 suara atau 40,88 persen dari total suara sah sebanyak 249.634 suara.

Dengan visi “Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Sintang yang Maju, Sejahtera, Berkualitas, dan Berkelanjutan”, pasangan ini mengusung empat misi utama, yaitu:

  1. Meningkatkan infrastruktur dasar guna menciptakan konektivitas antarwilayah sesuai dengan perencanaan tata ruang.
  2. Mewujudkan pemerataan ekonomi melalui kemudahan investasi, pengembangan produk lokal, pengendalian inflasi, stabilitas pangan, dan optimalisasi pendapatan daerah.
  3. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) melalui transformasi pendidikan, olahraga, kesehatan, tenaga kerja yang terampil, serta reformasi birokrasi pemerintahan kolaboratif.
  4. Meningkatkan ketahanan daerah terhadap bencana dengan memperkuat pengelolaan lingkungan hidup menuju ekonomi hijau.

Dengan pelantikan ini, Gregorius Herkulanus Bala dan Florensius Ronny siap mengemban amanah untuk memajukan Kabupaten Sintang selama lima tahun ke depan. (**)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini