-->

Pemkab Sanggau Tingkatkan Fasilitas RSUD M. Th. Djaman, Optimalkan Pelayanan Kesehatan

Editor: yati
Sebarkan:

Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan (SDK) Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau, Akhirul Ramadhan. (Foto:tk)
Sanggau Kalbar, Suaraborneo.id – Pemerintah Kabupaten Sanggau terus berupaya melengkapi fasilitas di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) M. Th. Djaman, termasuk menyediakan Kelas Ruang Rawat Inap Standar (KRIS) yang lebih memadai.


Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan (SDK) Dinas Kesehatan Kabupaten Sanggau, Akhirul Ramadhan, menjelaskan bahwa RSUD M. Th. Djaman kini memiliki fasilitas KRIS empat lantai dengan total kapasitas 128 tempat tidur.

"Setiap lantai memiliki delapan kamar, dan setiap kamar dilengkapi empat tempat tidur tanpa kelas. Kami sudah menyesuaikan fasilitas ini dengan standar yang ditetapkan," ujarnya.

Fasilitas di setiap ruang inap meliputi pendingin udara, kamar mandi lengkap dengan shower dan toilet duduk, oksigen, serta alat komunikasi langsung dengan perawat. Selain itu, tersedia pula tempat duduk yang nyaman bagi pasien dan pendamping.

“Dengan adanya empat lantai KRIS, total tersedia 128 tempat tidur. Setiap lantai juga dilengkapi ruang tindakan dan ruang isolasi untuk penanganan khusus,” lanjut Akhirul.

Pemerintah daerah juga merencanakan pembangunan gedung rawat inap tambahan guna memenuhi kebutuhan layanan kesehatan yang terus meningkat.

“Kami targetkan penambahan kapasitas hingga minimal 300 tempat tidur agar RSUD M. Th. Djaman dapat naik ke tipe B,” jelasnya.

Akhirul menambahkan, upaya peningkatan tipe rumah sakit ini diikuti dengan penambahan tenaga medis, termasuk dokter spesialis dan tenaga medis penunjang.

“Pemkab Sanggau berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan dengan menambah tenaga medis sesuai kebutuhan, agar RSUD M. Th. Djaman siap menjadi rumah sakit tipe B yang memenuhi syarat,” pungkasnya. (TK)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini