Plt Bupati Sanggau, Yohanes Ontot Dilantik Menjadi Bupati Definitif oleh Pj Gubernur Kalimantan Barat

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Pelantikan Pj. Bupati Sanggau, Yohanes Ontot menjadi Bupati Sanggau Definitif oleh Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, dr. Harisson.Foto:kf
Sanggau, Suara Borneo - Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Sanggau, Drs. Yohanes Ontot, M.Si, secara resmi dilantik menjadi Bupati Sanggau definitif oleh Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes. Acara pelantikan berlangsung di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalimantan Barat pada Rabu (7/2/2024). 

Yohanes Ontot dilantik menjadi Bupati Sanggau definitif berdasarkan Keputusan Menteri Dalam Negeri No 100. 2. 1. 3 – 438 Tahun 2024 Tentang Pengesahan Pengangkatan Bupati Sanggau dan Pengesahan Pemberhentian Wakil Bupati Sanggau Provinsi Kalimantan Barat.

Dalam sambutannya, Pj. Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, memberikan pesan kepada Bupati Sanggau yang baru dilantik agar menjalankan amanah tersebut sebagai ladang ibadah dan pengabdian kepada Kabupaten Sanggau.

“Selama mendampingi Bapak Paolus Hadi menjadi Bupati, tentu kemampuan pengalaman tidak diragukan lagi,” kata Pj. Gubernur Kalimantan Barat, Harisson.

Pj. Gubernur Kalimantan Barat juga menekankan beberapa prioritas yang perlu diperhatikan, termasuk penanganan inflasi, stunting, kemiskinan ekstrem, dan terwujudnya pemilu yang damai.

Usai dilantik, Bupati Sanggau, Yohanes Ontot, menyatakan akan bergerak cepat mengingat masa jabatannya yang singkat. Dengan sisa waktu kurang lebih 10 hari, Bupati Ontot menekankan pentingnya menangani prioritas strategis terutama menjelang pemilu.

“Pemilu 2024 harus dijaga bersama agar penyelenggaraannya dapat berjalan dengan lancar. Pemerintah akan tetap mengupayakan yang terbaik,” ujarnya.

Selain pemilu, Bupati Sanggau juga menyoroti penanganan bencana dan kondisi cuaca yang belum menentu. Ia menegaskan bahwa prioritas utama adalah memastikan kelancaran pemilu dan penanganan bencana.

Dengan memaksimalkan sisa waktu yang ada, Bupati Ontot berharap tidak ada kendala saat kepemimpinannya digantikan oleh Penjabat (Pj) Bupati.

Sebagai penutup, Bupati Sanggau secara tegas mengingatkan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk menjaga netralitas saat pemilu 2024. Ia menegaskan bahwa ASN harus netral dan tidak boleh berpihak ke salah satu pihak, karena hal tersebut merupakan kewajiban yang harus dipatuhi.

Pelantikan ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan kepemimpinan Bupati Sanggau menuju penyelenggaraan pemerintahan yang lebih baik dan berorientasi pada kepentingan masyarakat. (kominfo)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini