-->

LPM Kubu Raya Bagikan Paket Sembako Kepada Warga

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Pembagian Sembako
Kubu Raya Kalbar, Suaraborneo.id - Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kabupaten Kubu Raya, Provinsi Kalimantan Barat bersama Bapak Moh.Jibril sebagai  perwakilan Maman Abdurrahman, Wakil Ketua Komisi VII DPR-RI yang juga wakil DPD LPM-RI membagikan paket sembako gratis kepada warga desa Parit Baru khususnya Gang Desember dan sekitarnya. Sabtu (22/1/2022) kemarin. 

Ketua LPM Kabupaten Kubu Raya, Nurlaila menyampaikan, kegiatan hari ini merupakan  penyaluran bantuan paket sembako dari Bapak Maman Abdurrahman langsung di kawal oleh Tenaga Ahlinya yakni Moh. Jibril dan rombongan, Bantuan tersebut bagian dari wujud nyata kepedulian beliau terhadap LPM dan masyarakat sekitar.

"Bantuan ini bertujuan meringankan beban ekonomi masyarakat sekitar. Bantuan disalurkan dengan diantar langsung ke rumah- rumah. Bantuan ini sendiri di selenggarakan di rumah kediaman Ketua DPD LPM Kabupaten Kubu Raya," sebutnya. 

"Untuk yang kesekian kalinya saya menyerahkan bantuan sembako untuk saudara-saudara kita yang merasakan dampak pandemi korona. Meski tidak seberapa, tetapi mudah-mudahan bisa meringankan beban ekonomi saudara-saudara kita yang terdampak,” ujar Moh.Jibril.

Dalam program ini, pihaknya telah menyalurkan sebanyak kurang lebih 131 paket sembako yang berisikan beras 5 Kg, minyak goreng 1 liter, gula dan susu. 

Nurlaila mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung baik moril maupun materil dalam kegiatan ini. 

"Semoga pembagian sembako ini terus berlanjut di masa yang akan datang," pungkasnya. (sri).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini