-->

Radius Effendi: Bantu Pemerintah Cegah Penularan Covid-19, Taati Prokes

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Ketua DPRD Sekadau, Radius Effendi 

SEKADAU, suaraborneo.id - Pandemi Covid-19 sampai sekarang belum selesai. Bencana non alam ini bukan hanya di Indonesia saja, namun juga di negara lainnya. Oleh karena itu, pihak pemerintah selalu mengimbau kepada masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan dan pola hidup yang sehat.


Hal senada juga disampaikan oleh Ketua DPRD Kabupaten Sekadau, Radius Effendi kepada wartawan, Selasa (13/10). Politisi PDI Perjuangan ini mengimbau kepada masyarakat agar selalu mentaati protokol kesehatan (Prokes).


Apalagi sambungnya, di Kabupaten Sekadau berapa hari lalu sudah ada 5 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.


"Saya mengimbau kepada masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Sekadau agar selalu mentaati protokol kesehatan. Selalu pakai masker, mencuci tangan pakai sabun atau hand sanitizer, jauhi kerumunan, konsumsi makanan yang bergizi serta biasakan pola hidup sehat," pesannya.


Radius Effendi mengatakan, dengan mentaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah merupakan bentuk kepedulian masyarakat dalam membantu pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran wabah Covid-19. (red) 

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini