Acara Sertijab camat kecamatan Dedai |
SINTANG, suaraborneo.id - Asisten I bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Sy. Yasser Arafat menghadiri serah terima jabatan (Sertijab) Camat Dedai dari Subendi Camat Dedai Periode 2013-2020 kepada Halim Hartadi Camat Dedai yang baru dilantik oleh Bupati Sintang pada 7 Januari 2020 lalu. Serah terima jabatan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Camat Dedai, Kecamatan Dedai, Kabupaten Sintang, pada Selasa, (14/01/2020).
Dalam arahannya, Asisten bidang Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang, Sy. Yasser Arafat mengatakan, bahwa pergantian camat itu merupakan hal yang lumrah guna memberikan penyegaran pada birokrasi. Beberapa waktu lalu di Kabupaten Sintang telah melakukan pelantikan, baik pejabat tinggi pratama maupun struktural, ini merupakan hal yang biasa didalam birokrasi, termasuk pergantian camat dan sekretaris camat, guna untuk penyegaran, pengembangan Sumber Daya Manusia, serta peningkatan produktifitas dalam melayani masyarakat.
Perlu diketahui, kata Yasser bahwa, Kecamatan Dedai merupakan kecamatan yang banyak meraih prestasi. Salah satunya ialah salah satu Kecamatan yang tertib dengan laporan administrasinya, laporan-laporan keuangan tidak ada masalah yang krusial, semua proses administrasi sudah berjalan dengan baik dibawah kepemimpinan pak Subendi camat periode 2013-2020.
Sy. Yasser Arafat menyampaikan 3 pesan kepada Camat Dedai yang baru dan seluruh perangkat desa diwilayah kerja Kecamatan Dedai untuk dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, pertama, segera bergerak cepat karena tugas nasional maupun daerah sudah didepan mata, diawal tahun 2020 akan melaksanakan musrembang desa maupun musrembang kecamatan, segera bergerak lakukan konsolidasi eksternal dan internal di Kecamatan Dedai.
Kedua, kepada Camat baru dan seluruh perangkat desa yang ada di Kecamatan Dedai, untuk terus jalin komunikasi yang baik. Ini adalah pesan pak Bupati Sintang bahwa seluruh komponen bangsa, terus buka komunikasi yang seluas-luasnya, jalin komunikasi yang baik, aplikasi pesan instan seperti WhatsApp, Telepon dan SMS segera tanggapi, segera ditindak lanjuti apapun keluhan masyarakat, jangan sampai tidak dibalas, karena komunikasi merupakan sarana yang sangat penting di era sekarang ini.
Ketiga, meminta untuk seluruh rekan kerja di wilayah Kecamatan Dedai agar dapat membantu tugas Camat yang baru. Kepada rekan-rekan di Desa wilayah Kecamatan Dedai, kiranya dapat memberikan dukungan kepada Camat yang baru, agar dapat melaksanakan tugas dengan lancar, lakukanlah pelayanan publik sebaik-baiknya.
"Kita ini yang melayani, bukan minta dilayani oleh masyarakat,” pungkas Yasser Arafat.
“Saya dilantik menjadi camat Dedai pada tanggal 18 Juli tahun 2013, dulu kantor camatnya masih berada di Desa Dedai Kanan. Tahun 2015, Kantor Camat ini pindah ke Desa Penyak Lalang. Di era kepemimpinan saya, meminta agar segera dipindah kantor camatnya, karena kantor camat yang lama sudah kurang layak untuk melakukan pelayanan publik," kata Subendi Camat Dedai lama periode 2013-2020.
Selain sarana dan prasarana, sambung Subendi, perangkat Kecamatan Dedai sudah melaksanakan tugasnya dengan baik di era kepemimpinannya.
“Saya sampaikan bahwa kami sudah melaksanakan tugas dibidang kesekretariatan dan disegala bidang sesuai dengan wilayah kerja kami, seperti kondisi pelaksanaan tugas administrasi Kecamatan Dedai bebas dari temuan-temuan, dan Alhamdulillah semenjak saya memimpin kecamatan Dedai aman dan lancar," ungkapnya.
Sementara itu, Camat Dedai yang baru, Halim Hartadi hanya meminta kepada seluruh rekan kerja yang ada diwilayah Kecamatan Dedai untuk mendukungnya dalam bekerja.
“Seluruh Kepala desa dan BPD se-Kecamatan Dedai serta Pegawai Kecamatan Dedai ini, sudi kiranya membantu saya dan mendukung saya dalam melaksanakan tugas keseharian sebagai Camat Dedai. Tanpa kalian saya tidak bisa memberikan pelayanan dan membangun Kecamatan Dedai ini kedepannya, itu harapan saya kepada seluruhnya, terus menerus berikan dukungannya,” harap Halim Hartadi. (Humas)
Editor: Asmuni