![]() |
Kegiatan penguatan kapasitas dan keterampilan belajar daring bagi mahasiswa baru. (Foto:ant) |
“Agar mahasiswa, terutama dari UT wilayah Kabupaten Landak, dapat aktif berkontribusi dalam pembangunan daerah dan bela negara. Dengan semangat, pengetahuan, dan keterampilan yang dimiliki, kita semua dapat memberikan kontribusi nyata untuk kemajuan daerah dan bangsa,” ucap Heri.
Direktur UT Pontianak, Romi Siswanto, juga memberi apresiasi terhadap inisiatif Salut yang memfasilitasi mahasiswa dalam mempersiapkan diri menghadapi pembelajaran daring. “Kegiatan ini sangat penting agar mahasiswa memahami sistem pembelajaran UT yang baru bagi mereka,” ujarnya.
Romi menambahkan bahwa sekitar 80 orang masyarakat Landak telah mendaftar menjadi mahasiswa UT melalui Salut. Dengan adanya fasilitas resmi ini, diharapkan lebih banyak mahasiswa yang dapat mengakses pendidikan tinggi dengan lebih mudah. Ia melaporkan bahwa jumlah mahasiswa yang bergabung di Landak terus meningkat, melebihi 600 orang.
Kegiatan ini diharapkan tidak hanya meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang sistem pembelajaran online, tetapi juga menumbuhkan semangat juang untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah dan negara. (Anton)