SANGGAU, Suaraborneo.id – Penjabat (Pj) Bupati Sanggau, Suherman, secara resmi membuka Sosialisasi Pendataan dan Pemetaan Kebun Kelapa Sawit Swadaya pada Selasa (14/1/2025). Kegiatan ini berlangsung di Kabupaten Sanggau, yang dikenal sebagai salah satu daerah dengan perkebunan kelapa sawit terbesar di Provinsi Kalimantan Barat. Acara ini terselenggara atas kerja sama dengan GIZ (Deutsche Gesellschaft für Internationale Zusammenarbeit) melalui Lembaga Inklusi Alam Lestari (SIAR).Sosialisasi Pendataan dan Pemetaan Kebun Kelapa Sawit Swadaya. (Foto:tk)
Dalam sambutannya, Suherman mengajak seluruh elemen masyarakat, mulai dari perangkat daerah, camat, lurah, kepala desa, hingga petugas penyuluh untuk mendukung kelancaran program ini.
"Kami sangat mendukung kegiatan ini dan mengucapkan terima kasih kepada GIZ dan SIAR yang telah mempercayakan proyek ini kepada Kabupaten Sanggau. Semoga melalui kolaborasi ini, kita dapat menciptakan industri kelapa sawit yang lebih berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat Sanggau," ujarnya.
Suherman juga menekankan pentingnya sinergi semua pihak agar pendataan dan pemetaan kebun sawit swadaya dapat berjalan sukses dan memberikan manfaat jangka panjang.
"Kami berharap kegiatan ini berdampak positif bagi pengembangan perkebunan kelapa sawit yang berkelanjutan serta meningkatkan kesejahteraan petani swadaya di Kabupaten Sanggau," tutupnya.
(Tk)