-->

Bupati Sekadau Resmikan Seteleng Dusun Amak

Editor: Novia Dominika
Sebarkan:

Peresmian Seteleng di Dusun Amak, Desa Peniti, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau.(foto:nv).
Sekadau Kalbar, Suaraborneo.id - Bupati Sekadau, Aron meresmikan Seteleng di Dusun Amak, Desa Sungai Kunyit, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Sekadau, Aron mengatakan atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau mengucapkan selamat kepada masyarakat Dusun Amak atas peresmian Seteleng yang baru ini.

"Kami berharap Seteleng ini bisa dirawat dan digunakan dengan sebaik mungkin untuk kegiatan-kegiatan masyarakat," kata Aron. Sabtu (7/1/2023).

Aron juga mengatakan Seteleng ini dibangun dalam rangka melestarikan adat dan budaya.

"Barang -barang yang bernilai sejarah bisa disimpan di Seteleng ini, agar suatu saat bisa menjadi tempat kunjungan wisata lokal untuk melihat ciri khas adat dan budaya, khususnya adat kita Dayak ketungau," ucapnya.

"Kedepannya nanti akan banyak lagi Seteleng atau rumah adat yang akan kita bangun di Kabupaten Sekadau ini," pungkasnya.(nv).



Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini