Kapuas Hulu, Kalbar - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menghadiri perayaan Natal bersama, di Gereja Pentakosta di Indonesia (GPDI) Karmel Putussibau, Kapuas Hulu. Jumat (16/12/22) malamBupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan saat menyalakan lilin natal. Foto:pkm
Pada kesempatan tersebut Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan, dalam perayaan Natal bersama umat Kristen menjadikan momentum kebangkitan bersama dalam mewujudkan Kapuas Hulu yang berakhlak dan beriman.
" Melalui perayaan Natal bersama umat Kristen ini kita jadikan momentum kebangkitan kita bersama dalam mewujudkan Kapuas Hulu yang berakhlak dan beriman," ujarnya.
"Mari kita bergandeng tangan dalam memajukan Kapuas Hulu yang kita cintai ini," katanya.
Selain itu Bupati Kapuas Hulu berharap pada momen Natal bersama tersebut, masyarakat Kristen selalu menjaga kerukunan, keharmonisan hidup beragama yang sudah terjalin dengan sangat baik untuk saat ini.
"Dan saya berharap situasi seperti ini agar terus kita jaga, kita pelihara serta kita bina. Selamat hari raya Natal tahun 2022 dan selamat menyongsong tahun baru 2023," pungkasnya. (pkm/fd)