-->

Kapolres Landak Pantau Pelayanan Publik di Polres Landak

Editor: Antonius
Sebarkan:

Kapolres pantau pelayanan (foto : Paska) 
LANDAK, suaraborneo.id - Kapolres Landak AKBP Stevy Frits Pattiasina.,S.I.K.,S.H.,M.H melakukan pemantauan di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu, Pelayanan SKCK, Pelayanan Satpas SIM, Pelayanan Pengaduan dan kenyamanan tempat pelayanan Rabu, (23/11/2022).

Kapolres Landak Akbp Stevy Frits Pattiasina.,S.I.K.,S.H.,M.H melakukan pemantauan didampingi Wakapolres Landak Akbp Sriharjanto.,S.H dan Kasat Intelkam Iptu Hengki Gunawan.,S.H 

Dikesempatan tersebut Kapolres Landak Akbp Stevy Frits Pattiasina.,S.I.K.,S.H.,M.H mengatakan pemantauan langsung pelayanan publik di Polres  Landak bertujuan untuk melihat langsung pelayanan yang diberikan dan berdialog langsung dengan masyarakat.

“Kami ingin memastikan pelayanan publik Polres Landak berjalan baik, kecepatan dan kenyamanan merupakan aspek dalam pemantauan langsung dan menghindari pungli,”kata Kapolres.

Dirinya juga berharap transparansi, kualitas, prosedural dalam pelayanan publik, yang sudah ada di Polres Landak dipertahankan bahkan lebih ditingkatkan dalam hal melayani warga masyarakat, sesuai tugas kepolisian sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat"pungkasnya.

Penulis : 805tm


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini