-->

Pemkab Melawi Salurkan Bantuan Untuk Korban Kebakaran Rumah Betang Laman Oras

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursasaat menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran rumah betang Laman Oras
MELAWI, KALBAR - Pemerintah Kabupaten Melawi menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak musibah kebakaran Rumah Betang di Dusun Laman Oras, Desa Batu Badak, Kecamatan Menukung, Selasa (05/04/2022) kemarin.

Secara langsung, Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya Usfa Yursa didampingi Asisten Pemerintahan, Kepala OPD, Camat Menukung, dan Kepala Desa Batu Badak meninjau langsung lokasi kebakaran sekaligus menyalurkan bantuan kepada masyarakat terdampak musibah kebakaran.

Camat Menukung, Bujang, dalam laporannya menjelaskan kronologis kejadian musibah kebakaran yang terjadi pada tanggal 3 April 2022 pukul 16.00 WIB dengan masyarakat terdampak sebanyak 41 KK dengan jumlah jiwa 128 orang.

“Sebagai laporan kepada Bapak Bupati, Kecamatan Menukung sejak tanggal 3 April telah membentuk Posko untuk mendampingi masyarakat kita, termasuk menyalurkan bantuan melalui lumbung sosial,”  ungkapnya.

Camat juga mengatakan, kehadiran Bupati bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Melawi sebagai wujud kepedulian Pemerintah Daerah untuk hadir bersama masyarakat dan diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat baru kepada masyarakat terdampak musibah kebakaran.

Sementara itu, Bupati Melawi, H. Dadi Sunarya mengungkapkan keprihatinannya atas musibah kebakaran yang menimpa masyarakat di Dusun Laman Oras, Desa Batu Badak, Kecamatan Menukung.

“Kami mengucapkan turut prihatin atas musibah yang menimpa bapak/ibu sekalian. Musibah ini merupakan ujian dari Tuhan kepada kita, maka dari itu mari kita mengambil hikmah dari cobaan ini dan semoga Bapak/Ibu sekalian senantiasa diberikan kesabaran, keikhlasan, dan kekuatan dalam menghadapi cobaan ini,”  ungkapnya.

Lebih lanjut, Bupati mengatakan, kehadirannya bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Melawi dalam rangka memberikan dukungan dan semangat kepada masyarakat terdampak musibah kebakaran.

“Hari ini kita datang kesini langsung untuk melihat kondisi Bapak/Ibu sekalian, sekaligus memberikan dukungan dan semangat sebagai wujud kepedulian Pemerintah kepada masyarakatnya. Kita juga akan menyalurkan bantuan untuk sedikit meringankan beban Bapak/Ibu sekalian,” ujarnya.

Bantuan yang diberikan berupa sembako yang terdiri dari Beras 1 ton, sarden 2 dus, gula 50 kg, kopi 1 dus, minyak goreng 27 liter, mie instan 27 dus, air mineral 50 dus, terpal, matras, pakaian layak pakai, ditambah selimut sebanyak 27 lembar dan sandang dewasa sebanyak 28 paket melalui Lumbung Sosial. Selain itu ada juga bantuan dari Tim Penggerak PKK Kabupaten Melawi berupa beras 50 karung, gula pasir 150 kg, dan mie instan 33 dus.

“Semoga apa yang kita salurkan hari ini dapat bermanfaat sekaligus membantu dan meringankan beban bapak/Ibu sekalian. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang telah ikut memberikan bantuan kepada saudara-saudara kita,” ungkapnya

Dalam kesempatan tersebut juga, Bupati meminta kepada instansi terkait khususnya BPBD, Dinas Sosial, Dinas Kesehatan untuk segera menyiapkan langkah-langkah pemulihan pasca bencana tersebut.

"Saya minta ada pendampingan kepada masyarakat kita, termasuk menyiapkan penyediaan obat dan pengobatan gratis melalui Puskesmas Menukung. Dan untuk 2 orang warga yang di rawat di Puskesmas dan RSUD Melawi, saya minta untuk segala biaya pengobatannya dapat digratiskan,”  pintanya.

Terkait rumah betang yang menjadi cagar budaya yang telah dibangun sejak tahun 1951 tersebut, Bupati akan mencari solusi dan membahas bersama stakeholder lainnya terkait langkah terbaik yang akan diambil.

Mengakhiri sambutannya, Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk tidak terlalu lama larut dalam kesedihan, dan bangkit bersama, bergandengan tangan, bergotong royong untuk menatap masa depan yang lebih baik. (humas /Faris/tio).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini