-->

Wabup Sekadau Serahkan Mobil Ambulan Untuk 2 Puskesmas

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Penyerahan mobil ambulan secara simbolis 

SEKADAU, suaraborneo.id - Wakil Bupati Sekadau, Aloysius menyerahkan 2 unit Mobil Ambulan untuk Puskemas Nanga Mahap dan Puskemas Desa Timpuk, Kabupaten Sekadau, Kalbar, bertempat di halaman kantor Bupati Sekadau, Selasa (8/12).


Wakil Bupati Sekadau, Aloysius menyebut, selama ini Pemkab Sekadau melalui Dinas Kesehatan melaksanakan pelayanan publik mulai dari kabupaten, kecamatan sampai ke tingkat desa dan dusun agar masyarakat merasa terlayani dengan baik.


"Semua Puskemas rata-rata sudah mendapatkan fasilitas mobil ambulan. Saya hanya mengingatkan agar mobil ambulan ini dirawat dengan baik, jangan jadi mobil pribadi. Karena kita mengadakan mobil ini untuk yang sakit," ungkapnya. 


Aloysius mengingatkan, agar fasilitas yang diberikan dapat dirawat dengan baik, mulai dari minyak, oli, ban dan sebagainya. Karena mobil ambulance tersebut sudah menjadi tanggungjawab setiap Puskemas.


Untuk program pelayanan kesehatan di tahun 2021, Aloysius menyebut akan ada Puskemas yang kembali di revitalisasi, termasuk  Puskemas Timpuk.


Plt Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PP dan KB) Sekadau, Henry Alpius menjelaskan 2 unit ambulan tersebut merupakan pengadaan Dinas Kesehatan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) Pemkab Sekadau.


Tujuannya kata dia, untuk mempercepat dan meningkatkan pelayanan rujukan di daerah-daerah terpencil. Dimana dua Puskemas tersebut merupakan dua Puskemas terakhir yang belum memiliki mobil ambulan. 


"Puskemas lain sudah mendapatkan semua. Dua Puskemas ini mobilisasinya cukup tinggi dan medannya cukup ekstrim yakni SP3 trans, Desa Timpuk dan SP3 Kecamatan Nanga Mahap," ujarnya. 


Henry Alpius berharap, dengan adanya mobil ambulan tersebut dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Henry menambahkan, saat ini di Kabupaten Sekadau sudah ada 10 Puskemas yang sudah dilengkapi dengan laboratorium standar.


"Jadi sekarang tinggal bagaimana kita masyarakat, bisa mempercayai Puskemas sebagai lini terdepan dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat," tutup Henry Alpius. 


Hadir dalam kegiatan itu, Pj Sekda Sekadau Frans Zeno, Asisten 1 Setda Sekadau Fendy, Plt Kepala Dinas Kesehatan Sekadau, Henry Alpius, Kadis PUPR Sekadau, Akhmad Suryadi, dan Plt Kasat Pol PP Sekadau, Paulus Yohanes.


Sumber: Tribun Pontianak 

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini