-->

Bupati Rupinus Hadiri Deklarasi ODF Desa Merapi

Editor: Redaksi
Sebarkan:
Deklarasi ODF 
SEKADAU, suaraborneo.id - Bupati Sekadau Rupinus, hadiri Deklarasi Desa Open Defecation Free (ODF) atau stop buang air besar sembarangan dusun Merapi dan dusun Lisuk Raya Desa Merapi Kecamatan Sekadau Hilir Kabupaten Sekadau, Kamis (10/9) pagi. 

Deklarasi ODF dua dusun tersebut ditandai dengan pemukulan gong sebanyak 5 kali oleh Bupati Sekadau Rupinus. 

Turut hadir mendampingi Bupati Sekadau, Anggota DPRD Kabupaten Sekadau Fraksi Hanura, Paulus Subarno, Herman dari Fraksi PAN, Y. Sabas dari Fraksi PDI Perjuangan, Kepala SKPD dan Camat Sekadau Hilir. Hadir juga Kades Merapi Saleh. SY dan jajaran Pemdes Merapi serta undangan. 

Kades Merapi, Saleh. SY dalam sambutannya 
mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pemerintah Kabupaten Sekadau terutama Bupati Sekadau yang sudah sudi hadir ke desa Merapi dalam rangka deklarasi ODF atau stop buang air besar sembarangan. 

Saleh menambahkan, Desa Merapi terdiri dari 3 dusun yakni dusun merapi, Lisuk Taya dan Nanga Gonis. 

"Stop buang air besar Kami rencanakan mulai dari 2019 yang lalu, Alhamdulillah hari ini dua dusun sudah bisa deklarasi ODF dan sisa 1 dusun lagi yakni dusun Nanga Gonis," ungkap Saleh. 

Camat Sekadau Hilir, Syafi'i Yanto menyampaikan apresiasi kepada Bupati Sekadau yang bisa hadir dalam acara deklarasi ODF dusun Merapi dan Lisuk Raya desa Merapi. 

"Terimakasih Pak Bupati Rupinus dan rombongan karna sudah bisa hadir pada acara deklarasi ODF di desa Merapi. Selamat kepada desa Merapi," ucap Syafi'i Yanto. 

Anggota DPRD Sekadau dari Partai Amanat Nasional (PAN) Herman menyampaikan 
apresiasi melihat kinerja pemerintah desa Merapi yang telah berani mendeklarasikan ODF atau stop buang air besar sembarangan. 

"Mewakili rekan-rekan DPRD Kabupaten Sekadau kami mengucapkan selamat dan sukses kepada desa Merapi yang telah mendeklarasikan desa ODF ini," ucap Herman yang juga putra asal desa Merapi pernah menjabat sebagai Kades Merapi sebelumnya. 

Selanjutnya, Bupati Sekadau Rupinus dalam sambutaannya juga menyampaikan  mengapresiasi atas apa yang dilakukan oleh desa Merapi yakni sudah mendeklarasikan desa ODF. 

"Selamat kepada desa Merapi," ucap orang nomor satu di Bumi Lawang Kuari ini. 

"Sekarang status desa Merapi berstatus desa berkembang, mudahan-mudahan kedepan menjadi desa maju,"  tambah Bupati Rupinus. 

"Terkait pembangunan infrastruktur, jalan Ensibau - Merapi, karna di desa Merapi ada anggota DPRD, tolong ingatkan saya untuk kita sama-sama membangun jalan tersebut," tambah Bupati Sekadau Rupinus. 

Bupati Sekadau juga menyampaikan bahwa tahun 2020 ini ada 2 agenda besar yakni MTQ ke-XXVIII tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang dilaksanakan di Kabupaten Sekadau dan Pilkada serentak. 

"Mari kita sukseskan MTQ ke-XXVIII yang dilaksanakan di Kabupaten Sekadau dan mari kita sukseskan Pilkada 2020 di Kabupaten Sekadau dengan aman dan kondusif," pesan Bupati Sekadau Rupinus. (red) 


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini