-->

Tambah 6 Kasus Baru, Sekolah Tatap Muka di Kalbar Ditunda

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Sutarmidji 
PONTIANAK, suaraborneo.id – Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 yang juga Gubernur Kalbar, Sutarmidji kembali mengumumkan penambahan 6 (enam) kasus baru Positif Covid-19 di Kalbar, Senin (10/8/2020) pagi.


Dengan penambahan 6 kasus baru ini, sebagai orang nomor satu di Kalbar, Sutarmidji pun memutuskan agar proses belajar mengajar tatap muka di sekolah kembali ditunda, meskipun sebelumnya beberapa sekolah di Pontianak sudah melakukan simulasi belajar mengajar dengan menerapkan protokol kesehatan.


“Hari ini ada 6 kasus, saya mohon maaf untuk menunda dulu sekolah tatap muka sampai dipastikan tak ada guru dan murid yang positif,” jelas Sutarmidji, Senin (10/8/2020) pagi.


Sutarmidji juga meminta agar semua daerah di Kalbar untuk gencar melakukan tes Swab kepada masyarakat, sehingga penyebaran Covid-19 bisa diketahui lebih cepat dan penanganan juga dapat dilakukan maksimal.


“Saya minta daerah terus lakukan swab agar bisa dipetakan kawasan yang perlu waspada,” pinta Midji.


Sebelumnya mantan Wali Kota Pontianak dua periode ini juga mengumumkan penambahan 13 kasus baru positif Covid-19 di Kalbar dan ada 6 kasus sembuh pada Minggu (9/8) kemarin.


“Jaga kesehatan, hari ini ada 13 kasus covid dan 6 sembuh. Jangan lupa berdoa agar Kalbar dihindari dari berbagai penyakit,” tutur gubernur kalbar, sutarmidji, Minggu (9/8) kemarin.


Adapun penambahan 13 kasus baru Covid-19 pada Minggu (9/8) kemarin terdapat di Kota Pontianak 4 orang, Ketapang 7 orang dan Bengkayang 2 orang. (TS)


Editor: Asmuni 

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini