![]() |
Anggota DPRD Kabupaten Sekadau dari Fraksi Hanura, Abun Tono, saat hadir dalam kegiatan penutupan Gawai Dayak Ketungau Tesaek (GDKT) Ke VII stasi Tinting Boyok. (Foto:wn) |
Kepada media ini, Anggota DPRD Kabupaten Sekadau dari Fraksi Hanura, Abun Tono mengucapkan selamat atas terselenggaranya GDKT Ke VII dengan sukses.
"Selamat kepada seluruh panitia dan masyarakat yang telah berpartisipasi dalam penyelenggaraan Gawai Dayak Ketungau Tesaek ke-VII ini. Semoga kegiatan ini dapat memperkuat rasa kebersamaan dan melestarikan budaya Dayak yang kaya akan nilai-nilai luhur," ujarnya.
Abun Tono juga berharap agar GDKT terus menjadi wadah bagi masyarakat Dayak untuk berkumpul, berbagi, dan menjaga tradisi.
"Saya berharap Gawai Dayak Ketungau Tesaek ini terus menjadi ajang untuk mempererat persaudaraan serta menjadi sarana pelestarian dan pengembangan budaya Dayak di Kabupaten Sekadau," tambahnya.
Kegiatan penutupan GDKT Ke VII tersebut berlangsung meriah dengan berbagai pertunjukan seni dan budaya, serta dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat dan tamu undangan dari berbagai daerah. (yt)