![]() |
Pemotongan sapi qurban di Masjid Jami' Sulthan Ayyub Sanggau dalam rangka hari raya Idul Adha 1445 Hijriyah. Foto:tk/SB |
"Untuk Masjid Jami tahun ini tidak seperti tahun kemarin, jumlah hewan qurban menurun dari 14 ekor menjadi 8 ekor sapi saja. Ini mungkin disebabkan oleh berbagai kendala yang dihadapi masyarakat. Namun, pada prinsipnya, masyarakat tetap bersemangat untuk berqurban,” kata Ambius Anton. Senin 17 Juni 2024.
![]() |
Pemotongan sapi qurban di Masjid Jami' Sulthan Ayyub Sanggau. Foto:tk/SB |
“Jadi sapi-sapi tersebut aman, masyarakat tidak perlu khawatir untuk mengonsumsi daging qurban itu. Mudah-mudahan ini merupakan berkah bagi yang menerima dan mendapat pahala bagi yang sudah berqurban," kata Anton.
Anton juga menegaskan harapannya agar masyarakat tidak merasa khawatir dalam mengonsumsi daging qurban, karena daging sapi yang telah diperiksa dinyatakan sehat dan aman untuk dikonsumsi.
"Harapan saya, masyarakat tidak perlu khawatir untuk mengonsumsi daging qurban ini, karena daging-daging sapi ini sehat dan aman untuk dikonsumsi oleh masyarakat,” pungkasnya.
Kegiatan pemotongan hewan qurban di Masjid Jami' Sulthan Ayyub berlangsung dengan khidmat dan diharapkan dapat memberikan manfaat serta berkah bagi seluruh masyarakat yang menerima daging qurban tersebut. (tk)