Pokja Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sekadau
bersilaturahmi dengan Bupati Sekadau, Aron, di Kantor Bupati Sekadau,
Senin, 29 Januari 2024. Foto:ist |
Ketua PWI Kabupaten Sekadau, Dina Mariana, mengucapkan terima kasih kepada Bupati Sekadau yang telah menerima kunjungan silaturahmi jajaran Pengurus Pokja PWI Kabupaten Sekadau.
“Kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan Pemkab Sekadau kepada PWI dari awal terbentuk di Kabupaten Sekadau hingga saat ini. Kami berharap kerja sama yang baik selama ini dapat terus terjalin dan ditingkatkan,” ujar Dina.
Pada kesempatan itu, Dina juga menyampaikan sejumlah program dari PWI Kabupaten Sekadau, salah satunya adalah PWI Goes To School. Bahkan, PWI Kabupaten Sekadau juga telah menjalin kerja sama dengan SMK Amaliyah Sekadau dalam rangka meningkatkan mutu SDM di bidang jurnalistik.
Selain itu, Dina juga menyampaikan bahwa PWI Kabupaten Sekadau siap mendukung pemerintah daerah dalam rangka menyukseskan program-program pembangunan. Ini merupakan salah satu upaya PWI Kabupaten Sekadau dalam rangka ambil bagian untuk kemajuan daerah.
“PWI Kabupaten Sekadau juga berkomitmen untuk mengawal Pemilu 2024. Kami siap berkolaborasi dengan pemerintah daerah dan pihak keamanan agar Pemilu 2024 ini berjalan dengan damai,” tegas Dina.
Terkait Hari Pers Nasional (HPN) pada 9 Februari mendatang, Dina mengatakan, perayaannya akan dilakukan secara sederhana. Mengingat, akan dilaksanakannya Pemilu pada 14 Februari 2024.
“Terkait HPN tahun ini, kita akan menggelar kegiatan yang sederhana. Sedangkan untuk waktu pelaksanaannya masih dirembukan dengan teman-teman pengurus, apakah nantinya akan dimajukan atau diundur. Nanti akan disampaikan kemudian,” ucap Dina.
Bupati Sekadau, Aron, menyambut baik kunjungan Pengurus Pokja PWI Kabupaten Sekadau. Mengingat media massa, organisasi wartawan maupun para wartawan merupakan mitra dari pemerintah daerah.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman wartawan yang telah membantu pemerintah daerah dalam rangka mempublikasikan apa yang menjadi program-program dan kegiatan-kegiatan pemerintah daerah,” tuturnya.
Bupati Aron berharap, ke depan sinergitas ini bisa terjalin dengan baik untuk bersama-sama membangunan Kabupaten Sekadau yang lebih baik. (PWI_skd)