-->

KPU Landak Gelar Seleksi Tertulis Calon PPS

Editor: Antonius
Sebarkan:

Peserta mengikuti seleksi tertulis PPS di kecamatan Mandor (Foto Antonius) 
LANDAK, suaraborneo.id - KPU Landak melaksanakan seleksi tertulis untuk calon anggota panitia pemungutan suara (PPS) pemilu serentak tahun 2024, di kabupaten Landak, Rabu (11/1/2023). 

Di kecamatan Mandor seleksi tertulis dilaksanakan di gedung SMPN  1 Mandor kecamatan Mandor kabupaten Landak. 

Hadir dalam pelaksanaan seleksi tertulis tersebut, Camat Mandor Arjudin, ketua KPU Landak Yacobus bersama staf Andry, anggota panwaslu kecamatan Mandor, dan anggota Polsek Mandor. 

Peserta calon anggota PPS yang mendaftar di kecamatan Mandor sebanyak 103 orang, kecamatan Mandor terbagi 17 desa, satu desa 3 orang anggota PPS. 

Dari jumlah 103 orang  peserta yang mendaftar, 4 orang tidak hadir mengikuti seleksi tertulis. 

Ketua KPU Landak Yakobus mengatakan, seleksi tertulis manual ini untuk menuju tahap ke enam besar. Hasil seleksi tertulis ini diumumkan kepada masyarakat , mohon tanggapan dan dukungan dari masyarakat, kemudian masuk tahapan tes wawancara. 

"Hasil wawancara itulah yang menentukan, calon anggota menjadi anggota PPS, " kata Yacobus. 

Setelah pelaksanaan pengisian seleksi tertulis oleh peserta, lembaran soal dikumpulkan dan di segel dalam amplop oleh panitia. 

Kemudian dibuat berita acara yang ditandatangani oleh panitia dan saksi, dilanjutkan dengan pemusnahan lembaran soal dengan cara dibakar. 

Panitia hanya membawa lembaran jawaban di KPU untuk dikoreksi. Sesuai berita acara, jumlah soal yang diterima 103 lembar,jumlah soal yang dimusnahkan 103, jumlah lembaran jawaban yang diterima, 99 lembar, jumlah lembaran yang tidak dipakai 4 lembar dan jumlah lembaran jawaban yang dimusnahkan 4 lembar. (Anton). 







 






Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini