-->

Dewan Sebut, Faskes dan Nakes di Sekadau Masih Kurang

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Anggota DPRD Kabupaten Sekadau dari Fraksi Hanura, Paulus Subarno. Foto:novi
Sekadau Kalbar, Suaraborneo.id - Anggota DPRD Kabupaten Sekadau dari Fraksi Hanura, Paulus Subarno sebut, fasilitas penunjang kesehatan (Faskes) dan tenaga kesehatan di Kabupaten Sekadau masih belum memadai. Misalnya, tenaga medis dan dokter spesialis juga masih kurang. 

Paulus Subarno mengatakan, Rumah Sakit dan Puskesmas di Kabupaten Sekadau sudah cukup banyak, hanya saja berkaitan dengan fasilitas penunjang kesehatannya masih ada yang kurang memadai dan maaih kurang dokter spesialis. 

"Fasilitas penunjang kesehatan seperti fasilitas rawat inap, oksigen dan lain sebagainya memang masih ada yang belum memadai dan banyak yang sudah rusak dan perlu diganti. Hal ini yang perlu diperhatikan terkait pelayanan kepada masyarakat," kata Paulus Subarno yang juga anggota Komisi III DPRD Kabupaten Sekadau. 

"Dokter umum dan Dokter spesialis di Kabupaten Sekadau masih kurang dan perlu adanya penambahan agar dalam pelayanan bisa maksimal," katanya. 

Legislator Partai Hanura ini juga menjelaskan terkait APBD perubahan tahun 2022 untuk Dinas Kesehatan bertambah 13 milyar dan anggaran untuk RSUD Sekadau bertambah 2 milyar lebih. 

"Semoga dengan bertambahnya anggaran tersebut dapat membantu mengatasi kekurangan fasilitas dan tenaga medis serta kinerja pelayanan juga bisa semakin baik," pungkasnya. (Novi).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini