-->

DPC PDI Perjuangan Sekadau Ikuti Festival Kopi Tanah Air 2022 Secara Daring

Editor: Redaksi
Sebarkan:

DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sekadau saat mengikuti Festival Kopi Tanah Air 2022 secara Daring. 
Sekadau Kalbar, Suaraborneo.id - Dalam rangka penutupan HUT PDI Perjuangan ke-49, Dewan Pimpinan Pusat PDI Perjuangan menggelar Festival Kopi Tanah Air 2022 yang berlangsung selama 3 hari berturut-turut dimulai hari ini Jumaat 27 - 29 Mei 2022 yang di gelar di Parkir Timur Selatan Senayan, Komplek kawasan GBK, Jakarta. Selain itu juga diikuti seluruh DPD, DPC sampai ke Anak Ranting se-Indonesia secara Daring.

Festival Kopi Tanah Air 2022 ini dibuka langsung oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Puan Maharani.

Dalam sambutan singkatnya, Puan Maharani mengatakan, pelaksanaan Festival Kopi Tanah Air 2022 akan berjalan selama 3 hari.

"Mulai hari ini saya buka, kemudian tiga hari kedepan ditutup. Semoga ini menjadi partisipasi kita PDI Perjuangan dan bersama-sama dengan seluruh anak bangsa bersama mendukung Kopi Indonesia," kata Puan Maharani saat membuka kegiatan Festival Kopi Tanah Air 2022, Jum'at (27/5/2022).

"Selamat kepada semua yang berpartisipasi dalam acara ini dari seluruh daerah," ucap Puan Maharani.

Di wawancara Suaraborneo.id usai mengikuti acara Festival Kopi Tanah Air 2022 secara daring, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Sekadau, Aloysius mengatakan, kegiatan Festival Kopi Tanah Air ini dalam rangka penutupan HUT PDI Perjuangan ke-49 yang diselenggarakan secara menyeluruh diseluruh Indonesia.

"Pusatnya di Jakarta mulai hari ini tanggal 27-29 Mei 2022," ujarnya

Untuk di DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sekadau kata dia, diwajibkan mengikuti kegiatan ini secara daring.

"Yang tidak bisa hadir ke Sekretariat DPC mereka bisa mengikuti secara daring menggunakan laptop dan handphone," pungkasnya.

Selain Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Sekadau, Aloysius, kegiatan ini juga dihadiri oleh 4 Anggota DPRD Sekadau Fraksi PDI Perjuangan, Ari Kurniawan Wiro, Bambang Setiawan, Han Kristian, Y. Sabas dan pengurus DPC lainnya. (as).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini