-->

Pj. Bupati Landak Tinjau Dinas Dukcapil untuk Prioritaskan Pelayanan Masyarakat dengan Sepenuh Hati

Editor: Antonius
Sebarkan:

PJ Bupati Landak Dr Gutmen Nainggolan saat meninjau Dinas Dukcapil Landak ( foto kom)
LANDAK, Suaraborneo.id - Senin 1 Juli 2024,  Pj. Bupati Landak, Dr. Gutmen Nainggolan, melakukan peninjauan di Dinas Dukcapil Landak dan memberikan pesan penting kepada Kepala Dinas, para Kabid, dan ASN agar melayani masyarakat dengan sepenuh hati. 

Dalam pertemuan tersebut, Gutmen menekankan bahwa citra pemerintah berada di tangan mereka, sehingga mereka harus memastikan pelayanan yang baik agar tidak mengecewakan masyarakat.

"Saat melayani masyarakat, kita harus menjadi pelayan yang sensitif dan berempati. Jangan biarkan masyarakat yang datang merasa tidak dilayani dengan baik," ujar Gutmen dengan tegas.

Gutmen juga menegaskan bahwa dedikasi mereka sebagai pelayan masyarakat adalah dengan bekerja dengan baik. Jika ada kendala atau masalah yang dihadapi, Gutmen meminta agar mereka segera menyampaikannya kepadanya sebagai Pj. Bupati Landak, dan ia berjanji akan membantu memberikan solusi.

Selain itu, Pj. Bupati Landak juga menginstruksikan agar informasi terkait pelayanan di Dinas Dukcapil Landak harus jelas dan mudah dimengerti oleh masyarakat. Hal ini bertujuan agar masyarakat mengetahui alur pelayanan dan tidak merasa bingung saat datang ke kantor Dukcapil. 

"Saya ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada jajaran Dinas Dukcapil Landak yang telah menjalankan tugasnya selama ini. Apa yang telah dilakukan dengan baik harus dipertahankan, namun begitu apa yang belum baik, mohon diperbaiki lagi," tegas Gutmen.

Diharapkan pesan dari Pj. Bupati Landak ini dapat menjadi motivasi bagi Kepala Dinas, para Kabid, dan ASN untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Pelayanan yang baik tidak hanya akan meningkatkan kepuasan masyarakat, tetapi juga akan menciptakan citra yang positif bagi pemerintah daerah.(Anton/Kom)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini