-->

Pekan Gawai Dayak Kapuas Hulu Ke-2 Dibuka

Editor: Redaksi Pontianak
Sebarkan:

Pembukaan gawai dayak ke-2 Kapuas Hulu foto:Pkm

Kapuas Hulu
,  Kalbar - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan membuka Pekan Gawai Dayak Kabupaten Kapuas Hulu yang Ke - II tahun 2023 di Gor Uncak Kapuas. Selasa (18/07/2023). 


Dalam sambutanya Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan menyampaikan penghargaan dan apresiasi kepada seluruh panitia dan semua pihak pelaksana Pekan Gawai Dayak Kabupaten Kapuas Hulu Ke-2 Tahun 2023.


" Penghargaan dan apresiasi serta ucapan terimakasih kepada seluruh panitia dan semua pihak yang terus membantu pemerintah, secara khusus kepada Temenggung, Kepala Adat dan seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu dengan terus meningkatkan dan mempertahankan unsur-unsur budaya dan tradisi dalam kehidupan sehari-hari," ucapnya 


" juga saya berpesan kepada seluruh masyarakat Kapuas Hulu,  terutama generasi muda untuk dapat mengenali, mempertahankan dan melestarikan adat istiadat, tradisi seni dan budaya kita," pesannya 


" dan pekan Gawai Dayak ini merupakan salah satu momen yang sangat penting bagi masyarakat suku Dayak serta menjadi warisan budaya yang kaya dan berharga, kita berkumpul untuk merayakan identitas dayak yang unik dan menajubkan, serta menghormati kearifan lokal yang telah di wariskan turun temurun dari leluhur kita," timpalnya lagi. 


Selain itu orang nomor satu di Bumi Uncak Kapuas ini berharap melalui momen Pekan Gawai Dayak Kapuas Hulu yang Ke-2 bisa memperkuat sektor Pariwisata dan mendongkrak ekonomi masyarakat. 


" saya berharap melalui pekan gawai dayak ini bisa menjadi momen untuk memperkuat sektor pariwisata dan mendongkrak ekonomi masyarakat melalui pameran, stand kelompok dan UKM-UKM yang ada, mulai dari kuliner,  pernak pernik, kerajinan tangan maupun hal-hal lain yang memiliku nilai seni budaya dan nilai ekonomi, " harapnya 


" dan untuk terakhir saya juga berharap dan menghimbau agar dalam pelaksana Pekan Gawai Dayak untuk senantiasa selalu menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsung nya semua rangkaian kegiatan, bagi yang melanggar silahkan di tindak tegas ini saya berharap untuk petugas keamanan dan untuk tenaga medis untuk selalu sigap apabila terjadi hal yang tidak dinginkan yang memerlukan tenaga medis," tutup Fransiskus Diaan. (prokopim/fd)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini