-->

Panwaslu Kecamatan Mandor Rakor Bersama PKD

Editor: Antonius
Sebarkan:

Foto bersama Panwaslu kecamatan dan PKD kecamatan Mandor (foto Antonius)
LANDAK, suaraborneo.id - Panwaslu Kecamatan Mandor melaksanakan rapat koordinasi (Rakor) dan evaluasi pengawasan tahapan Pemilu Serentak Tahun 2024 kepada Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD) Se-Kecamatan Mandor di Sekretariat Panwaslu, Selasa 16 Mei 2023.

Rakor dipimpin oleh ketua Panwaslu kecamatan Mandor Hendra.S.Hut dan didampingi dua komisioner Rudy dan Antonius. Pada acara Rakor disampaikan materi tentang pengawasan, pencegahan dan penindakan kemudian diskusi tanya jawab.

Ketua Panwaslu kecamatan Mandor Hendra S.Hut, menyampaikan Rakor bertujuan untuk memantapkan pengawasan dan mengevaluasi pengawasan kepada PKD sesuai dengan tahapan Pemilihan umum (Pemilu) yang sudah berjalan.

" Kita menekankan supaya PKD dalam pengawasan harus sesuai dan mengikuti Alat Kerja Pengawasan (AKP) yang ada. Jadi semua tugas yang diberikan kepada PKD sesuai dengan AKP dan mengisi uraian form A," ungkap Hendra.

Selain itu kata Hendra, PKD juga melakukan pencegahan, jangan membiarkan terjadi pelanggaran. Dalam Rakor ini juga masing-masing PKD menyampaikan laporan dan kendala dalam pengawasan.

" Nah, kendala itu yang perlu kami bahas, untuk mencari solusi supaya bisa diatasi bersama. Jadi harus kompak dan saling bekerjasama koordinasi agar semua berjalan dengan baik," kata Hendra. (Anton)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini