-->

Bupati Muda Mahendrawan Hadiri Musrenbang Tingkat Kecamatan Kuala Mandor B

Editor: Redaksi
Sebarkan:
Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD di Kecamatan Kuala Mandor B sekaligus memberikan penghargaan untuk Desa Sadar Adminduk dan menyerahkan bantuan alat disabilitas
Kubu Raya Kalbar, Suaraborneo.id - Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD di Kecamatan Kuala Mandor B. Selasa, (15/02/22).

Hadir dalam kegiatan tersebut, ketua DPRD Kabupaten Kubu Raya, Camat Kuala Mandor B, Kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kubu Raya, Muspika Kecamatan Kuala Mandor B, Para Kepala Desa dan BPD Se-Kecamatan Mandor B, Kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kubu Raya, Tokoh Masyarakat serta tamu undangan.

Pada kesempatan tersebut, Camat Kuala Mandor B berharap adanya perbaikan jalan poros Kuala Mandor B menuju Sungai Enau.

Menanggapi harapan dari Camat Kuala Mandor B tersebut, Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan mengatakan dirinya dan Pemerintah Kubu Raya akan meramu kebijakan yang dibuat mampu berdampak dan tepat sasaran hingga ke 5 Desa di Kecamatan Kuala Mandor B.

“Baik kita akan langsung menukik kepada hal-hal yang mendasar seperti isu infrastruktur itu memang kita langsung mengakomodir tahun ini misalnya jalan poros Kuala Mandor ke Sungai Enau itu bolak balik nanti dibagi dua dari arahnya kemudian tahun depan kita perbesar karena ini sangat strategis dan mempercepat, intinya termasuk juga soal Pendidikan dan Kesehatan,” ujarnya

Bupati Muda Mahendrawan menambahkan, pihaknya akan membuka peluang bagi usulan-usulan yang dapat disinergikan dengan program pembangunan pembangunan pemerintah pusat.

“Kita juga akan memperhatikan soal Pendidikan dan Kesehatan, soal PAUD, soal Vaksinasi kita akan bahas dan yang pasti perencanaan yang akan kita padukan dengan sistem informasi Geospasial semua, jadi saya yakin lebih terukur dan lebih tepat, lebih efektif dan semuanya sudah terintegrasi dan semuanya ini akan kita lakukan di musrenbang kabupaten’’ pungkasnya.

Diakhir kegiatan tersebut, Bupati Muda memberikan penghargaan untuk Desa Sadar Adminduk dan menyerahkan bantuan alat disabilitas. (Prokopim/Eka).

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini