-->

Wabub SekadauTutup Lomba Cerdas Cermat

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Penutupan lomba cerdas cermat
Sekadau Kalbar, Suaraborneo.id - Wakil Bupati Sekadau, Subandrio menutup kegiatan lomba Cerdas Cermat bersama Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sekadau dengan Tema "Cerdaskan Anak Bangsa", bertempat di Aula Gedung Kateketik Sekadau. Kamis (20/1/2022).

Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Sekadau, Subandrio mengatakan bahwa kegiatan lomba Cerdas Cermat telah selesai dilaksanakan pada hari ini dan prosesnya berjalan dengan lancar serta dalam perlombaan ini ada yang mendapat juara dan ada juga  yang belum mendapatkan kesempatan menjadi juara.

"Saya mengucapkan selamat kepada para pemenang yang mendapatkan juara yakni Juara 1, SMAN 1 Sekadau, Juara 2, MAN Sekadau dan Juara 3, SMK Keling Kumang Sekadau," ujarnya

"Terus tingkatkan prestasinya dan pertahankan prestasi yang ada sehingga cerdas cermat untuk 2023 boleh diikuti kembali dan mudah-mudahan dapat mempertahankan kejuaraan atau nilai-nilai  yang sudah digapai pada tahun ini," tambahnya

Subandrio berpesan kepada peserta yang belum berhasil agar jangan berputus asa, terus tingkatkan belajar baik itu disekolah maupun dirumah agar kedepan bisa menjadi juara dan bisa meningkatkan prestasi.

"Mudah-mudahan tahun depan ada perlombaan lagi sehingga peserta yang belum mendapatkan kesempatan menjadi juara pada hari ini bisa ikut kembali dan tidak menutup kemungkinan bisa menjadi juara nantinya," ujarnya

"Saya atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau memberikan apresiasi yang setingi-tingginya kepada Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sekadau, Dewan Juri dan Panitia kegiatan serta peserta lomba Cerdas Cermat yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini sehingga kegiatan ini bisa dilaksankan dengan aman, tentram, transparan, jujur dan adil," pungkasnya. (Novi).

Editor : Asmuni

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini