-->

Dalam Dua Hari, Kalbar Tambah 245 Kasus Baru Covid-19

Editor: Redaksi
Sebarkan:

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Harisson 

Pontianak, suaraborneo.id - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Harisson mengungkapkan, dalam 2 (dua) hari ini Kalbar Sumbang 245 kasus Konfirmasi Covid-19.


Penambahan itu diketahui setelah pada Rabu (19/5/2021) terdapat 117 kasus Konfirmasi dan pada Kamis (20/5/2021) terdapat tambahan 128 kasus Konfirmasi.


Menurut Harisson, untuk data per Kamis (20/5) Kalbar mendapat tambahan 128 orang berdasarkan hasil uji swab terhadap 939 orang sampel.


"Total sampel yang diperiksa 939 orang. Konfirmasi baru 128 orang, 44 orang dirawat di rumah sakit," jelas Harisson kepada wartawan, Kamis (20/5/2021) sore.


Jumlah 128 kasus ini tersebar di Kota Pontianak 21 orang, Bengkayang 15 orang, Ketapang 9 orang, Kubu Raya 6 orang, Landak 19 orang, Mempawah 10 orang, Sambas 4 orang, Sanggau 9 orang, Sekadau 1 orang, Kapuas Hulu 8 orang, Kota Singkawang 6 orang, Sintang 4 orang dan Melawi 16 orang.


Selain itu juga terdapat 109 orang kasus sembuh yang tersebar di Kota Pontianak 7 orang, Melawi 29 orang, Bengkayang 10 orang Landak 32 orang, Sekadau 18 orang, Sanggau 10 orang, Mempawah 1 orang dan luar wilayah 2 orang.


Harisson menjelaskan, untuk kasus terbanyak pada Rabu (19/5) kemarin terdapat di Sambas 37 orang, Sekadau 25 orang, Kota Pontianak 17 orang dan Sanggau 16 orang.


Dengan adanya penambahan kasus baru tersebut, total kasus Konfirmasi di Kalbar hingga Kamis (20/5/2021) sebanyak 9.730 orang, kasus aktif 727 orang atau 7,47 persen, kasus sembuh 8.926 orang atau 91,73 persen dan meninggal dunia sebanyak 77 orang atau 0,79 persen. (TN)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini