-->

Sappakad 137 Gotong Royong Bersihkan TPU

Editor: suaraborneo.id
Sebarkan:

Gotong royong di TPU dusun ubah desa Pahauman

LANDAK, suaraborneo.id
- menjelang perayaan Natal dan Tahun baru, kelompok Sappakad 137 desa Pahauman kecamatan Sengah Temila melakukan gotong royong di Tempat Pemakaman Umum ( TPU ), Minggu (6/12/2020).

Lokasi TPU yang di bersihkan di dusun Ubah Desa Pahauman kecamatan Sengah Temila kabupaten Landak Kalimantan Barat.

Menurut ketua kelompok Sappakad 137, HW. Rogers, kelompok Sappakad 137 bersama umat Katolik dan GKE  melakukan gotong royong membersihkan TPU setempat.

" Gotong royong ini dengan tujuan agar bagi mereka yang mau ziarah ke makam keluarga, dapat dilaksanakan dengan baik, karena lokasi TPU sudah di bersihkan," ucap Rogers.


Selain kelompok Sappakad 137, juga diikuti oleh anggota Polsek Sengah Temila dan anggota Koramil Sengah Temila.

Pembersihan lokasi itu, menebas menggunakan mesin rumput, dan parang, untuk menebang pohon yang agak besar.

" Karena kompak semua yang hadir sehingga proses pembersihan lokasi TPU dapat dilakukan dengan cepat," jelas Rogers. (Anton ).













Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini