-->

Senam Massal dan Jalan Sehat di Lapangan Makodim 1205/Stg

Editor: Redaksi
Sebarkan:
Senam Massal dan Jalan sehat di Lapangan Makodim 1205/Stg
SINTANG, (suaraborneo.id) - Asisten Sekretariat Daerah Bidang Perekonomian dan pembangunan, Hendri Harahap membuka acara senam massal dan jalan sehat di Lapangan Makodim 1205 Sintang, Jumat (16/08/2019). 

Kegiatan ini terselenggara atas insiasi dengan BPJS kesehatan cabang Sintang. Kegiatan jalan sehat dilepas oleh ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward. Para pejabat forum komunikasi pimpinan daerah kabupaten Sintang lainnya yang hadir juga ikut serta dalam senam massal.

"Kegiatan ini penting untuk menumbuhkan semangat pola hidup sehat. Ini adalah salah satu hal positif untuk kita mengisi peringatan hari kemerdekaan RI," kata Hendri Harahap. 

Hendri berujar bahwa kegiatan olahraga massal seperti ini dapat membangkitkan jiwa patriotisme, semangat kebangsaan dan nasionalisme. Selain memang kegiatan serupa dapat menjadi wadah bersilahturahmi. 

"Lewat kegiatan ini kita bisa dapat sehatnya, senang-senangnya dan hadiahnya," pungkas Hendri

kegiatan senam dan jalan sehat ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai instansi dan masyarakat umum. Pemandu senam berasal dari RSUD Ade. M. Djoen Sintang, Yayuk beserta tim.  Usai senam, para paserta berjalan kaki kurang lebih 2 kilometer, melewati Gedung Pancasila dan SMPN 1 Sintang. 

Sejumlah hadiah disediakan oleh panitia. Hadiah utama berupa sebuah sepeda, mesin cuci dan kulkas. Selain itu ada berbagai hadiah hiburan berupa paying, dispenser dan lain sebagainya.
Agus Supratman, kepala BPJS kesehatan cabang Sintang mengatakan kegiatan ini dilakukan dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke-74 tahun 2019.  Kegiatan ini bertujuan untuk berpartisipasi membentuk SDM Indonesia yang unggul.

“Kita ingin menjaga kesehatan bersama dengan berolah raga secara rutin dan sederhana. kita juga ingin mensinergikan program-program promotif dan preventif yang dimiliki oleh BPJS Kesehatan,” tutupnya. 

Turut hadir dalam acara ini, Dandim 1205 Sintang, Danyon 642 Kapuas Sintang dan Kadisporapar Sintang, Hendrika serta sejumlah tamu undangan lainnya.

Sumber: Humas Pemkab Sintang
Editor: Asmuni 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini