-->

Markus Dodadu Pemilik Rumah Merah Putih Menjadi Viral

Editor: Antonius
Sebarkan:

Rumah merah putih milik Markus Dodadu
LANDAK, suaraborneo.id - Rumah merah putih milik Markus Dodadu, warga desa Keranji Mancal kecamatan Sengah Temila kabupaten Landak Kalimantan Barat sempat viral beberapa tahun lalu. 

Rumah dicat warna merah putih mengikuti warna bendera Indonesia cukup unit dengan seni yang dibuat sehingga mempunyai kesan tersendiri. 

Selain dinding rumah, ditambah dengan semua isi perabot rumah tangga seperti meja kursi, pohon disekitar pekarangan rumah dicat warna merah putih. 

Tak heran jika ada orang yang lewat sering singgah dan berfoto di depan rumah Markus Dodadu, karena dianggap unik, rumah dicat warna merah putih. 

Markus Dodadu, mengakui, dia sangat mencintai Indonesia, dan berjiwa Pahlawan, Markus Dodaduselalu mengenang jasa Pahlawan yang telah gugur perang untuk Indonesia. 

Merah merupakan lambang darah Pahlawan, dan putih merupakan tulang Pahlawan. 

, "Saya tetap abadikan warna merah putih selama saya hidup, " aku Markus Dodadu. 

Markus Dodadu menceritakan dirinya sebenarnya lahir tahun1952, karena sudah besar masuk sekolah. 

Pada saat sekolah ditanya tentang usia dia mengikuti sama tanggal 11 Maret tahun 1957 jadi usia dimudakan lima tahun. Sehingga dia ditulis pada Ijazah lahir pada tanggal 11 Maret 1957.

Markus Dodadu ini kelahiran Nusa Tengara Timur (NTT) , menjadi guru ditugaskan tahun 1978 di SDN Keranji Mancal sampai pensiun lima tahun lalu. 

Rumah merah putih ini mulai di cat pada tahun 2018 lalu dan mulai viral setelah diberitakan oleh media masa. Hampir tiga bulan mengecat rumah sedikit demi sedikit sehingga sampai jadi seperti ini. 

Sampat terkenda anggaran sehingga terhenti kemudian dilanjutkan lagi. 

" Saya juga sempat heran setelah di cat bisa sebagus ini, dan menjadi viral, " aku Markus Dodadu ( Anton) 


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini